Feb 23, 2011

Memanjakan Lidah di Pondok Baronang

Kompas.com - Menikmati Pelabuhan Sunda Kelapa kurang afdal jika tidak menikmati hidangan lautnya. Banyak warung kaki lima di sana menyediakan hidangan laut. Tempat yang cukup nyaman untuk dinikmati salah satunya adalah Pondok Baronang Daeng Raja di kawasan pelabuhan.


Restoran yang sudah berdiri sejak tahun 2000 ini cukup terkenal. Walaupun letaknya jauh dari pusat kota, setiap jam makan siang restoran ini selalu penuh.

Konsumennya tidak hanya datang dari kawasan sekitar Pelabuhan Sunda Kelapa, tetapi juga dari kawasan Sudirman, Pondok Indah, bahkan ada juga yang datang dari Bandung, Jawa Barat. Keramaiannya tidak hanya pada hari-hari kerja, tetapi juga pada akhir pekan. Biasanya pada akhir pekan pengunjung yang memenuhi Pondok Baronang adalah keluarga.

Restoran yang didominasi warna kuning kehijauan ini juga digemari para selebriti. Mereka menuliskan kesan-kesan mereka bahkan berikut dengan foto dan tanda tangan. Kemudian kesan dan foto mereka dipajang di dinding restoran dan menjadi hiburan bagi pengunjung yang sedang menanti datangnya masakan.

Kekhasan dari santapan ikan bakar di Pondok Baronang adalah sambal acar dan sambal terasinya. Walau harga cabai sedang mahal, Rusli Patta Raja (36), pemilik Pondok Baronang, tidak mengurangi rasa pedas dari sambalnya.

Sambal acarnya ini mirip seperti sambal mangga Thailand, tetapi rasanya jauh lebih menggugah selera dengan rasa pedas dan asamnya. Demikian juga dengan sambal terasinya, sangat nendang pedasnya. Sambal yang kuat cita rasa pedasnya ini membuat rasa ikan bakar makassar menjadi terasa lebih sedap.

Ikan bakar makassar berbeda dengan ikan bakar dari daerah lain. Ikan bakar makassar lebih mengedepankan rasa asli dari ikan tersebut. Ketika ikan itu dibakar, nyaris tidak menggunakan bumbu selain garam dan jeruk nipis untuk menghilangkan rasa amis dari ikan.

”Dengan dibakar tanpa bumbu seperti ini, rasa manis dan gurih dari daging ikan itu akan lebih terasa,” kata Rusli.

Ikan baronang menjadi maskot dari restoran tersebut. Namun, kegurihan juga dapat dirasakan saat menyantap ikan-ikan lain, seperti bandeng, kerapu, kue, bawal, kakap, dan gurame. Apalagi jika menyantap lemak perut ikan bandeng yang sangat tebal dan meleleh di lidah.

Selain ikan, yang juga menggoyang lidah adalah cumi telor bakar. Kalau biasanya cumi digoreng, yang ini dibakar. Rasanya, silakan cicipi sendiri.

Feb 19, 2011

Pelanggan Bisa Nonaktif

Kompas.com - Menanggapi surat di Kompas (4/2), ”Promosi Esia Mengganggu” yang disampaikan oleh Bapak Teguh Raharjo, dengan ini diinformasikan bahwa SMS dan telepon dimaksud adalah bentuk layanan informatif berbagai fitur dan produk inovatif Bakrie Telecom yang dapat dinikmati pelanggan.


Apabila tidak berkenan dengan layanan tersebut, pelanggan dapat menonaktifkan dengan mengirim SMS: ketik DND dan kirim ke 999. Pengiriman SMS ini gratis.

Setya Yudha Indraswara Public Relations Manager PT Bakrie Telecom Tbk

Feb 15, 2011

Apple Working on Smaller, More Affordable Line of iPhones

Foxnews.com - Apple is working on a new line of iPhones and a software overhaul that would make it easier for customers to access entertainment and personal photos and videos, according to people familiar with the matter.


One of these people, who saw a prototype of the new iPhone several months ago, said the new device—one of its codenames is "N97"—was intended to be sold alongside the current line of iPhones and would be about half the size of the iPhone 4. The phone would be available to mobile carriers at about half the price of its main line of iPhones, this person said.

Alongside the development of the new line of iPhones, Apple is also exploring a major overhaul of its MobileMe online storage service, said people familiar with the matter. The service currently requires an annual subscription payment of $99 to $149.

Under plans Apple is considering, MobileMe would become a free service that would serve as a “locker” for personal memorabilia like photos and videos, so there would no longer be a need for a lot of memory on the devices themselves, said people familiar with the situation. MobileMe could become a focal point for a new online music service that Apple has been developing for more than a year, said these people.

Hebat! Perokok Dapat Ganti Rugi Rp 2,3 Miliar

Wartakotalive.com - JURI di Florida, Jumat (11/2), memerintahkan perusahaan tembakau RJ Reynolds untuk membayar ganti rugi sebesar 260.000 dolar AS atau sekitar Rp 2,3 miliar kepada seorang pria Tampa yang terserang kanker karena merokok.

Putusan tersebut adalah yang paling akhir di antara ribuan tuntutan hukum terhadap para pembuat rokok, yang dikenal sebagai kasus "Engle progeny", yang kini memasuki pengadilan di Florida.


Leroy Kirkland (71) telah mengupayakan ganti rugi lebih dari 10 miliar dolar AS dari Reynolds, satuan Winston-Salem, Reynolds American Inc., yang berpusat di North Carolina, ganti rugi terbesar yang dituntut oleh seorang pelaku individual.
Juri tersebut memerintahkan perusahaan itu membayar Kirkland 10.000 dolar AS sebagai ganti rugi dan 250.000 dolar AS sebagai hukuman atas kerusakan.
"Kami menghadapi akhir yang agak sedikit, tapi kami menang," kata Willie Gray, pengacara bagi Kirkland. Ia menduga R.J. Reynolds akan naik banding atas putusan tersebut.

Kirkland dan pengacaranya menyatakan ia terserang kanker dan emphusema akibat merokok.
Seorang jurubicara buat R.J. Reynolds tak bisa dimintai komentar.
Kasus "Engle progeny" berpangkal dari Engle melawan R.J. Reynolds, tuntutan hukum class-action bersejarah yang mulanya diajukan terhadap para pembuata rokok pada 1994.

Enam tahun kemudian, juri di Florida mendapati bahwa rokok mengakibatkan kanker paru-paru dan penyakit lain serta memerintahkan perusahaan tembakau untuk membayar hukuman ganti rugi sebesar 145 miliar dolar AS, jumlah terbesar, kepada perokok yang sakit.

Namun Mahkamah Agung Florida membatalkan ganti rugi tersebut pada 2006 dan mencabut surat kasus asli mengenai 700.000 perokok di Florida, tapi memutuskan kasus individu dapat dilanjutkan.
Itu memungkinkan ribuan kasus individu diajukan ke pengadilan di Florida.

Feb 14, 2011

Empuknya Sup Kikil Sapi

Kompas.com - Sup kikil sapi yang dihidangkan dengan lontong bisa menggoda selera. Kikil, atau kulit kaki sapi yang empuk, dengan kuah hangat kental beraroma rempah menjadi andalan depot Kikil Sapi Waru Jaya, Sidoarjo, Jawa Timur.


Depot Kikil Sapi Waru Jaya berukuran sekitar 3 x 7 meter berada di Jalan S Parman, Waru, Sidoarjo, Jawa Timur, dekat jalan layang Waru. Sup kikil ini terasa istimewa karena kikilnya empuk betul. Hanya dengan sedikit kunyahan, kikil yang biasanya kenyal digigit itu terasa empuk, larut dalam rasa gurih.

Kikil yang lunak atau lembut itulah salah satu keunggulan masakan Kikil Sapi Waru Jaya. Kelembutan dan segarnya kuah membuat konsumen selalu ingin singgah meski harus menerobos kemacetan Jalan Achmad Yani, Surabaya, terutama pada jam pulang kerja di sore hari. ”Pokoknya enak, empuk, jadi tinggal disantap sampai tuntas,” begitu kata seorang penikmat.

Tauvik (47), penikmat sup kikil dari Kenjeran, Surabaya, telah menjadi pelanggan tetap sejak tahun 2001. Bagi karyawan swasta ini, rasa kuah kikil semakin enak jika disiram dengan air jeruk nipis yang sudah siap di botol, plus kecap manis.

Pelanggan setia lain, Arman (30), menyukai sup kikil di depot tersebut karena kikil benar-benar dari bagian kaki sapi. Ia perlu memberi keterangan kata ”benar-benar” karena menyangkut otentisitas rasa kikil.

”Kikil sama sekali tidak dicampur dengan kulit sapi bagian lain. Rasanya memang pas di lidah. Tanpa ada tambahan jeruk nipis, sambal, atau kecap saja sudah sedap,” ucapnya.

Soal jeruk nipis sebagai penambah rasa tentu tergantung selera masing-masing orang. Jika ingin menambah rasa pedas, konsumen juga bebas menambahkan sambal yang terasa enak karena dicampur kacang tanah.

”Sebenarnya bumbu dasar sama aja dengan (pembuat kikil) yang lain, tapi ada bumbu tertentu yang kami tambahkan sehingga kuah terasa segar,” begitu kata Endang Suciati, pengelola Kikil Sapi Waru Jaya, tanpa menyebut bumbu khusus tersebut. Soal sambal pun tidak hanya bumbu dasar cabai dan bawang merah, tetapi ditambah dengan kacang tanah sehingga terasa gurih.

Proses bertahap

Depot Kikil Sapi Waru Jaya didirikan oleh pasangan Karmani (70) dan Samsu (77) sejak 30 tahun lalu. Soal rasa memang mereka jaga betul. Kini mereka mulai menurunkan ilmunya kepada Endang Suciati (44), putri tunggal mereka. Namun, Karmani masih tetap terjun langsung ke dapur di pagi hari dan ke depot setiap sore.

Sehari-hari, sebanyak 25 pasang kikil mulai diolah sejak pagi. Supaya lunak betul dan tidak amis, proses memasaknya dilakukan beberapa tahap. Awalnya, kaki sapi yang disediakan peternak Sidoarjo, Lamongan, atau Mojokerto itu direbus setengah matang selama sekitar dua jam. Perebusan ini untuk memudahkan pembersihan bagian kulit di kaki sapi.

Setelah bersih, air rebusan dibuang. Kikil dipotong-potong dan dicuci bersih. Barulah kikil dimasak dengan bumbu-bumbu lengkap. Beberapa bumbu utama, diakui Endang, sama saja dengan komposisi sup kikil di depot lain, yaitu bawang merah, cabai merah, jahe, kunyit, bawang putih, sereh, daun jeruk, serta daun bawang untuk pemanis.

”Kalau cabai mahal, kadang ibu saya menggunakan cabai merah keriting, tapi tetap dicampur dengan cabai rawit agar warna kuah tidak terlalu merah. Rasa juga lebih sedap jika cabai tidak didominasi cabai merah keriting. Soal bumbu utama sama saja, tapi tetap hasilnya beda,” tutur Endang meyakinkan.

Tahap memasak kikil juga tidak sebentar. Proses kikil masih memerlukan sekitar empat jam sampai kikil empuk betul dan bumbu benar-benar meresap. Proses memasak kikil sudah berlangsung sejak pagi sehingga ketika warung buka, konsumen benar-benar menikmati hangatnya kuah kikil. Alhasil, sup kikil juga benar-benar empuk dan rempah merasuk sempurna.

Kikil Sapi Waru Jaya buka sejak pukul 16.00 sampai sekitar pukul 22.00 atau 22.30. Daya tampung tempat santap ini hanya sekitar 15 orang. Itu sudah termasuk meja yang ditata di trotoar. Konsumen yang makan di tempat pun tak bisa berlama-lama menikmati kikil karena antrean sudah panjang, terutama pada jam pulang kerja.

”Begitu selesai makan, ya langsung angkat kaki karena sudah banyak yang hendak makan juga. Warung ini tidak cocok untuk acara makan sambil ngobrol. Tapi, memang hanya untuk menyantap kikil,” kata Dewi (25), pegawai Pemerintah Kota Surabaya, yang menjadi pelanggan.

Pemburu rasa memang tidak perlu berpanjang-panjang omong.

Troli Carrefour Meluncur, Merusak Mobil

Kompas.com - Sebuah troli milik Carrefour BSD, Serpong, Tangerang, Senin, 27 Desember 2010, sekitar pukul 14.00, tiba-tiba meluncur ke arah mobil yang saya kendarai saat melintas di lobi utama. Akibatnya, pintu depan kiri mobil tergores dan penyok. Saya melihat ada lebih dari tiga troli kosong yang berantakan di lobi.


Menurut pihak ITC BSD, troli-troli yang berantakan itu sepenuhnya menjadi tanggung jawab Carrefour. Saya menemui pengawas troli yang mengaku dari perusahaan yang disewa Carrefour untuk mengurus troli. Saya diminta menunggu, tetapi hampir satu jam tak ada pihak Carrefour yang menemui. Tidak ada juga tindak lanjut. Sangat mengecewakan.

Setelah saya berbicara dengan nada tinggi, seorang petugas informasi menyatakan akan menelepon customer service manager. Sekitar 15 menit kemudian, Ibu Manda dan Bapak Maruli menemui saya. Namun, mereka bersikeras bahwa kejadian seperti itu bukan tanggung jawab Carrefour karena jumlah petugas troli yang bertugas sudah cukup.

Carrefour lepas tanggung jawab dan lalai mengurus troli sehingga merugikan orang lain. Kali ini mengenai mobil saya, kemungkinan akan terjadi lagi pada mobil lain, dan yang paling mengkhawatirkan akan mengenai anak-anak. Mohon Carrefour tidak menganggap hal ini sebagai masalah sepele. 
Estella Teguh BSD Sektor XIV-4, Serpong, Tangerang

Feb 8, 2011

Pungutan DHL

Kompas.com - Tanggal 6 Juni 2010 dan 16 November 2010 saya mengimpor USB flashdisk melalui jasa ekspedisi DHL. Sebelumnya saya menggunakan jasa EMS.

Di luar dugaan, saya harus menanggung pajak di luar ketentuan resmi yang berlaku, yang dibebankan DHL kepada saya. Saya harus menanggung PPh 15 persen dengan lampiran atas nama Kementerian Keuangan Ditjen Bea dan Cukai.

Pungutan itu tanpa menyertakan Pencacahan dan Pembeaan Kiriman Pos (PPKP) dan tanpa menyertakan penanggung jawab. Padahal, seharusnya disertakan pula nama pegawai dan NIP pemeriksa Bea dan Cukai. Awalnya, saya tidak peduli karena harus segera menyerahkan barang ke klien.

Namun, selisih yang mencolok membuat saya berusaha mendapatkan kejelasan dari pihak Bea dan Cukai. Setelah konsultasi dengan petugas Bea dan Cukai diketahui bahwa pungutan itu tidak resmi (ilegal) karena seharusnya PPh yang dibebankan hanya 7,5 persen.

Sayang sekali, perusahaan sebesar DHL masih curang dengan memungut PPh dua kali lipat dari yang seharusnya. Mohon penjelasan DHL. Ditjen Bea dan Cukai Kementerian Keuangan sebaiknya juga mengoreksi kecurangan yang sangat merugikan konsumen.

DITA HIMAWAN SUCIPTO Jalan Kaswari 393, Purworejo Geger, Madiun, Jawa Timur

Yamaha X-city 125, Pesaing Honda PCX 125

Otomotifnet.com - Jika Honda memiliki skutik berbodi bongsor PCX 125, sebenarnya Yamaha juga punya tandingannya. Diberi nama Yamaha X-City 125, skutik yang satu ini disiapkan untuk lalu lintas kota. Dikalim mudah dikendarai, lincah juga irit bahan bakar. Ini merupakan semua poin yang dikumpulkan dalam konsep Yamaha X-City 125, skutik bermesin 125 cc dengan pasokan bahan bakar injeksi.


Tetapi, hal tersebut sudah bisa diberikan tiap pabrikan motor untuk skutik-skutiknya. Yamaha, menambahkan hal lain, yaitu kemudahan berkendara, lewat diameter lingkar rodanya. Nah, seperti apa sih?

Dengan kombinasi diameter pelek 16 inci di depan dan 15 inci di belakang, diklaim akan memberikan pengendalian lebih mudah di padatnya lalu lintas kota. Ini berkaitan dengan kenyamanan pengendaraan, ketika melewati permukaan jalan kurang baik, serta bantingan dari permukaan jalan pun akan lebih baik dengan menggunakan diameter roda lebih besar.

Memang, roda lebih besar, tetapi posisi duduk ala skutik tetap dipertahankan dengan ketinggian jok yang rendah. Ini memberikan kemudahan bagi siapa pun untuk menunggangnya. Seperti windshield pun bisa disetel ketinggiannya, mengikuti kebutuhan siapa yang ada di balik setang.

ah, tak seperti skutik dengan roda berdiameter kecil, ia masih lebih mudah digunakan kala berjalan pelan. Apalagi, konsumsi bahan bakar pun bisa lebih irit ketika melaju perlahan.

Didukung oleh pasokan bahan bakar injeksi pada mesin 4 langkah 125 cc berpendingin airnya. Kebutuhan di kaum urban pun terpuasi dengan kapasitas bagasi yang besar, serta jok yang cukup lebar untuk digunakan berboncengan sekali pun.Tampaknya, Yamaha X-City sebuah pilihan menarik untuk para komuter di padatnya lalu lintas kota.

Keren mana sama Honda PCX 125?


Dimensi ( p x l x ) : 2.175 x 785 x 1.475 mm
Tinggi jok : 790 mm
Wheelbase : 1.455 mm
Mesin : 124,7 cc, silinder tunggal, 4 langkah, berpendingin air       
Diameter x langkah : 52,0 mm x 58,6 mm
Rasio kompresi : 11,2 : 1
Tenaga maksimum : 14,4 dk/8.750 rpm
Torsi maksimum : 11.7 Nm/8.750 rpm
Sistem bahan bakar : Injeksi
Transmisi : CVT
Suspensi depan : Teleskopik
Suspensi belakang : Swing unit
Rem depan : Cakram
Rem belakang : Cakram
Ban depan : 120/70-16
Ban belakang : 140/70-15

Aetra Mengganti Meteran Sepihak

Kompas.com - Orangtua saya membeli rumah di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, sejak tahun 2009. Rumah itu kosong.


Bulan Agustus 2010, saya menerima tagihan pemakaian air Aetra sebesar Rp 4.173.540. Padahal, tidak pernah ada pemakaian air karena sambungan air dalam posisi ditutup. Pada bulan-bulan sebelumnya, pembayaran hanya Rp 19.300 berupa biaya beban tetap.

Saya ke kantor pelayanan pelanggan Aetra di Sindang, lalu dilempar ke Balai Pustaka, kemudian ke kantor penggantian meter di Klender, dan ke Tongkol. Di kantor terakhir ini saya dilayani oleh staf bernama Abdul dan Sondang.

Di situ saya baru tahu bahwa tagihan membengkak karena ada penggantian kepala meteran pada tanggal 22 Juni 2010. Nama staf yang tertera di berita acara service order adalah Didi.

Tidak ada satu pun dari keluarga saya yang menandatangani penggantian tersebut. Tanda tangan yang tertera adalah palsu.

Ketika saya konfirmasi, pihak Aetra tetap memaksa saya untuk membayar. Saya meminta untuk mengadakan pertemuan antara kedua pihak, tetapi selalu ditolak dengan alasan sibuk. Saya kecewa karena pihak Aetra tidak bekerja sesuai prosedur dan selalu mengancam untuk memutus sambungan air.

Bahkan, pihak Aetra datang dan memaksa saya untuk menerima salinan asli berita acara service order. Padahal, seharusnya salinan ini diberikan di tempat ketika konsumen menyetujui penggantian kepala meteran. Saya menolak menerima. Hingga saat ini belum ada iktikad baik dari pihak Aetra untuk menyelesaikan masalah ini.

Andri Effendi Jalan Janur Asri V Blok QK 10 Nomor 6, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Feb 3, 2011

Honda Freed Mundur Setelah Direm Parkir dan Mesin Mati. Kenapa Ya?

Otomotifnet.com - Namanya naik mobil, celaka atau musibah bisa terjadi kapan saja.  Heny Mukson justru ketiban sial saat pulang bepergian dan parkir Honda Freed di garasi rumahnya. Bisa mundur sendiri, kenapa ya?


Berikut isi kutipan dari keluhan yang diutarakan Heny Mukson, pemilik Freed asal Sidoarjo, Jatim, seperti yang dikirim ke redaksi:

“Di awal 2011 ini saya mendapat musibah. Saya mencoba memarkir mobil Honda Freed milik kakak di garasi. Lantai garasi memiliki kemiringan kira-kira 2 atau 3 derajat, dan sedikit basah terkena percikan hujan.," cerita Heny.

"Sewaktu mobil sudah berada dalam garasi, gigi dalam posisi P dan sudah saya hand rem (rem parkir-red.), mesin hidup dan mobil benar-benar berhenti. Begitu saya matikan mesin tiba-tiba mobil bergerak mundur. Saya panik dan tidak mampu mengatasi keadaan. Akhirnya terjadilah musibah itu. Pintu sopir yang terbuka menabrak pagar beton hingga patah dan bagian belakang penyok menabrak sepeda motor." tambahnya.

Menanggapi keluhan ini, Jonfis Fandy, marketing & aftersales service director HPM menyikapi secara serius. "Perlu dicek lagi ke bengkel resmi (beres) Honda terdekat. Kalau mobil tiba-tiba mundur sendiri padahal mesin sudah mati, bisa disebabkan banyak faktor," papar Jonfis.

Kejadian tersebut bisa unsur human error, kondisi trek dimana mobil diparkir dan faktor lingkungan. Jika kondisinya memang ada kesalahan pada sistem mekanik pengereman, HPM ungkap Jonfis, akan membantu menyelesaikannya.

Saat dikonfirmasi ke pihak beres Honda, sangat kecil kemungkinannya untuk  mobil bisa bergerak mundur secara mendadak.

"Logikanya semua roda sudah terkunci otomatis saat tuas perseneling sudah dalam posisi P, apalagi sudah mengaktifkan parking brake," ungkap Slamet Haryadi, kepala bengkel Honda Pondok Indah, Jaksel. Nah lho?

Feb 2, 2011

Ingin Mesum, Silakan di Kawasan Legal

Kompas.com - Pemerintah Kota Palangkaraya dalam waktu dekat akan segera menertibkan kawasan yang diduga menjadi tempat prostitusi liar, seperti tempat yang berkedok panti pijat dan warung remang-remang.

"Saat ini kawasan yang diperbolehkan dan resmi untuk bekerja sebagai pekerja seks komersial (PSK) hanya di Jalan Tjilik Riwut Kilometer 12. Apabila ada tempat prostitusi di daerah selain itu, maka sifatnya ilegal," kata Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Palangkaraya Kadarismanto di Palangkaraya, Selasa (18/1/2011).

Kawasan yang diduga kuat menjadi tempat prostitusi itu antara lain yakni tempat panti pijat di daerah Mahir Mahar dan sepanjang Jalan RTA Milono.

Selain itu, sebagian besar izin panti pijat di kawasan tersebut juga sudah habis dan tidak diperpanjang. Oleh karena itu, Satpol PP akan segera menertibkannya sesuai dengan ketentuan atau prosedur yang berlaku.

"Kawasan lokalisasi yang diperbolehkan hanya di satu tempat yakni di Jalan Tjilik Riwut Kilometer 12 dengan tujuan agar ketertiban dan kenyamanan di lingkungan masyarakat tempat terjaga," ucapnya.

Pihaknya memastikan, Pemkot tidak akan membiarkan praktik prostitusi ilegal yang berkedok tempat hiburan malam seperti panti pijat.

Masyarakat juga diminta turut serta membantu memantau dan mengawasi hal tersebut karena personel pemerintah terbatas dalam jumlah pengawasan.

Selain itu, apabila ada pengusaha yang memegang izin hiburan dan pariwisata, tetapi menyalahgunakan atau memanfaatkannya menjadi tempat melayani pemuas nafsu laki-laki, izin tersebut akan dicabut.

Wakil Wali Kota Palangkaraya Maryono beberapa waktu lalu menyatakan selalu berupaya agar setiap tahun pihaknya dapat mengurangi jumlah PSK di kawasan setempat. Salah satu caranya ialah memberikan pelatihan keterampilan kepada wanita-wanita tersebut.

"Kami berharap dalam setahun sedikitnya ada 10 orang yang berhenti menjadi PSK karena sudah memiliki pekerjaan lain dengan keterampilan. Salah satu caranya adalah memberikan pelatihan keterampilan kepada para wanita tersebut," ujar Maryono.

Pihaknya mengharapkan, dengan pelatihan keterampilan tersebut bisa tercipta lapangan kerja baru bagi mereka. Ke depan, pihaknya akan lebih banyak lagi memberikan pelatihan untuk pekerja di kawasan lokalisasi.

Pop star jailed over porn tapes

Thesun.co.uk - AN Indonesian pop star whose sex tapes spread wildly on the internet has been jailed for three and a half years.

X-rated footage of Nazril "Ariel" Irham, 30, and his celebrity girlfriends rocked the Muslim nation.


The case led to a wide crackdown on internet porn in the country — and highlighted a divide between young and old.

Fans of Irham's band Peterpan broke down in tears, saying he recorded the videos in the privacy of his own home and didn't plan to make them public.

But hundreds of Islamic hard-liners surrounded the court and tried to smash down its gates, demanding the singer be given a harsher penalty.

Irham was jailed under a controversial pornography law passed in 2008 to ban public displays of nudity and behaviour that could incite lust.

udge Singgih Budi Prakoso said: "The defendant is legitimately and convincingly guilty of giving chances for others to spread, make and provide pornography."

Police said earlier a friend of Irham's had taken the sex tape off his computer and posted it on the Internet.

Irham denied it was him on the tape.

The crowd at the court included teenage girls wearing T-shirts with the word "freedom", and skullcap- and headscarf-wearing members of Islamic groups.

Irham was also fined 250million rupiah (£17,500).

Under the law, anyone who produces, makes, copies, circulates, broadcasts, offers, trades, loans or provides pornography can be jailed for between six months and 12 years and can be fined up to six billion rupiah (£420,000).

After the Irham case blew up, Communications and Information Minister Tifatul Sembiring called for tighter internet controls, including requiring providers to stop access to pornography.

Bensin Sintetik, Rp 3.500 Per Liter

Kompas.com - Di tengah gencarnya tren perubahan alat mobilitas di seluruh dunia, dari mobil bensin ke mobil listrik, muncul harapan baru untuk mesin konvensional, yaitu ditemukan bensin sintetik. Hebatnya lagi, bensin sintetik ini lebih murah dibandingkan dengan hasil tambang, hanya Rp 3.500 per liter (1,50 dollar AS per galon).

Kelebihan lain, bensin ini bisa langsung digunakan pada mesin bensin sekarang tanpa perubahan dan tidak menimbulkan emisi karbon. Nah, tentu saja bisa dibayangkan, harapan produsen mesin konvensional bisa hidup lagi setelah terancam mobil listrik.

Bensin sintetik tersebut ditemukan oleh sebuah perusahaan asal Inggris, Cella Energy. Teknologinya dikembangkan dari material yang disebut complex hydrides. Pengembangan bensin sintetik ini telah berlangsung empat tahun  dalam program sangat rahasia di laboratorium terkenal, Rutherd Appleton Laboratory, dekat Oxford, Inggris.

Menurut Stephen Voller, CEO Cella Energy, bensin sintetik ini memiliki kandungan energi sangat tinggi dan dikemas seperti kapsul dengan teknik nanostruktur yang disebut coaxial electrospraying.

"Kami telah mengembangkan bahan bakar mikrobutiran baru yang dapat digunakan pada mesin yang sebelumnya menggunakan bensin. Dapat digunakan tanpa harus memodifikasi mesin,” papar Voller.

Dia menambahkan, karena berasal dari hidrogen, pembakarannya tidak menghasilkan emisi karbon. Riset untuk menemukan bensin ini dipimpin Profesor Stephen Bennington bekerja sama dengan para ilmuwan dari Universitas College London dan Universitas Oxford.

"Teknologi kami berasal dari material yang disebut complex hydrides, yaitu hidrogen. Dikemas seperti kapsul dengan proses unik (dipatenkan). Karena itu, penyimpanan dan penanganannya lebih mudah dan aman dibandingkan dengan bensin yang digunakan sekarang,” ujar Bennington yang menjadi Kepala Riset Cella Energy.

Tak Ada Kepastian Berlangganan Yes TV


Kompas.com - Saat mengunjungi pameran IndoComTech di Balai Sidang Jakarta pada 5 November 2010, suami saya ditawari program promosi ”bayar instalasi Rp 100.000 mendapat bebas tiga bulan iuran YesTV All Channel”. Yang menawari adalah Saudara Mansur dari YesTV dengan nomor ponsel 021979796xx.

Setelah membayar lunas, suami saya dijanjikan instalasi akan dipasang pada 7 November 2010 dengan nomor formulir berlangganan 141699. Empat hari kemudian teknisi YesTV, Saudara Syaiful dengan ponsel 081229726xx, menghubungi via telepon akan memasang saat itu juga. Suami saya menolak karena tanpa perjanjian.

Berhubung hampir sebulan belum ada tindak lanjut, suami saya menghubungi teknisi itu pada 6 Desember. Petugas itu menjawab akan datang dua hari kemudian. Pada hari-H, dia membatalkan kedatangannya. Yang begitu terulang sampai beberapa kali.

Sampai saat ini tak ada tindak lanjut dari YesTV. Saya tak lagi tertarik berlangganan dan merelakan uang instalasi yang telah lunas dibayar.

Henny Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat

Alternatif Kendaraan yang Mudah Didapat, Murah, Cepat, Praktis, tetapi Mematikan

Kompas.com - Rina (24) berjalan sekitar 50 meter dari rumahnya di Pondok Betung, Pondok Aren, Tangerang Selatan, menuju mulut gang tempat tukang ojek mangkal. ”Ke depan ya, Bang,” katanya seraya naik di boncengan salah satu ojek langganannya, Sabtu (29/1).


Sekitar 500 meter kemudian Rina turun tepat di halte di Jalan Saidi Raya dan membayar Rp 3.000. Lima menit kemudian mikrolet jurusan ke Kebayoran Lama datang. Ongkos sekali naik mikrolet ini Rp 2.000. ”Kadang, kalau saya turun di teminal Blok M, kernetnya minta Rp 2.500,” ujarnya.

Dari depan pasar, Rina jalan kaki lagi untuk naik bus transjakarta menuju halte Kebayoran Lama. Dia membayar Rp 3.500 lagi untuk bus transjakarta menuju tempat kerjanya di Harmoni, Jakarta Pusat.

”Saya belum punya kendaraan sendiri. Pilihannya cuma naik angkutan umum, tetapi mahal. Pulang pergi butuh Rp 17.000 – Rp 18.000,” kata Rina.

Pada hari kerja, Senin-Jumat, Rina harus berangkat sebelum pukul 06.00 agar bisa sampai di tempat kerjanya antara pukul 08.00–08.30.

”Kantor memberi toleransi karyawannya harus sampai maksimal pukul 09.00. Terkadang kalau macet banget, saya turun saja dari bus dan ganti pakai ojek lagi. Bisa keluar uang Rp 10.000 sampai Rp 25.000, tergantung jauhnya jarak ke kantor,” katanya.

Rina menyediakan minimal Rp 450.000 – Rp 600.000 untuk ongkos transportasi. Anggaran itu berat bagi Rina, apalagi penghasilan per bulannya tidak sampai Rp 3 juta.

”Saya mulai berpikir ingin membeli sepeda motor. Kebetulan masa kerja hampir setahun. Mungkin bisa dipercaya untuk ambil kredit,” kata Rina.

Beban ongkos yang mahal dan lamanya waktu perjalanan dengan angkutan umum juga dirasakan Wiwin (30), agen asuransi. Dia memilih naik sepeda motor sejak Oktober 2008.

”Pertimbangan saya naik sepeda motor adalah pekerjaan yang membutuhkan mobilitas tinggi,” ucap Wiwin.

Sebelum bersepeda motor, Wiwin pernah mencoba sebulan penuh naik angkutan umum di tahun 2008. Alhasil, dia harus merogoh Rp 600.000 untuk ongkos bekerja.

”Kalau macet parah, saya pakai ojek. Kalau badan terlalu capek, saya pilih taksi. Jadinya, pengeluaran untuk angkutan sangat besar,” ujar warga Tanah Abang, Jakarta Pusat itu.

Beratnya ongkos transportasi dengan angkutan umum juga membuat Ahmad, petugas keamanan di satu bank di Jalan Fatmawati, memilih naik sepeda motor. Ahmad hanya memerlukan uang Rp 10.000 guna membeli bensin setiap tiga hari untuk perjalanan dari rumahnya di Jalan Dewi Sartika, Jakarta Timur, ke kantornya.

Selain berbiaya murah, sepeda motor juga dinilai sebagai kendaraan yang praktis dan mudah menembus kemacetan. Celah di antara mobil dan bus dapat digunakan untuk terus melaju ke lokasi tujuan.

Jarot (30), warga Cibubur yang menjadi manajer pemasaran sebuah perusahaan susu bayi di Jalan TB Simatupang, mengatakan kemampuan bermanuver di jalan macet membuatnya memilih sepeda motor untuk berangkat kerja. Sepeda motor juga sangat praktis karena dia tidak perlu berganti moda kendaraan untuk ke kantor.

Mudah didapat

Banyaknya pengguna angkutan umum yang beralih ke sepeda motor juga dipicu kemudahan mendapat kredit kendaraan roda dua itu. Di berbagai mal besar sampai mal tingkat kecamatan selalu ada penjual sepeda motor dengan uang muka yang sangat rendah.

Di Mal Pamulang Square, Tangerang Selatan, misalnya, satu sepeda motor seharga Rp 12,5 juta dijual dengan uang muka Rp 400.000. Cicilan sepeda motor ini juga tergolong ringan, mulai dari Rp 400.000 sampai Rp 750.000, tergantung pada jumlah uang muka dan lamanya masa angsuran.

Di bursa motor bekas, uang muka hanya Rp 350.000 dan cicilannya juga lebih rendah dibanding motor baru. Mereka hanya meminta fotokopi KTP.

”Persaingan perdagangan sepeda motor sangat ketat sehingga kami harus menerapkan syarat seringan mungkin. Asalkan alamatnya jelas, kami lepas saja sepeda motor dengan uang muka rendah,” kata Slamet, pedagang sepeda motor di Ciputat, Tangerang Selatan.

Mematikan

Namun, ada risiko kecelakaan fatal dibalik biaya transportasi murah, kecepatan, kepraktisan, serta kemudahan memiliki sepeda motor. Jumlah sepeda motor yang terlalu banyak dan perilaku berlalu lintas yang buruk membuat risiko kecelakaan terus meningkat.

Data Polda Metro Jaya menunjukkan, jumlah kecelakaan sepeda motor tahun 2007 mencapai 3.939 kasus. Kemudian melonjak menjadi 7.605 kasus atau sekitar 21 kasus setiap hari pada tahun 2010.

Sementara jumlah korban tewas karena kecelakaan mencapai tiga orang per hari dan sebagian besar adalah pengguna sepeda motor.

Zaenal, warga Depok, Jawa Barat, mengaku pernah mengalami kecelakaan lalu lintas pada tahun 2009. Dia terjatuh dari sepeda motor dan kaki kanannya terlindas mobil.

Kecelakaan itu membuatnya dirawat di RS Fatmawati, Jakarta Selatan, selama sebulan. Namun, kini Zaenal tetap kembali mengendarai sepeda motor.

”KRL dan bus kota tidak nyaman. Saya tetap merasa lebih nyaman naik sepeda motor,” katanya berkilah.

Lokalisasi Ditutup, Sekarang Malah Tinggal Membaur di Permukiman Warga


Kompas.com - Hujan masih turun walau tinggal rintiknya. Siang hari udara dingin di kawasan Cibereum, Cisarua, Bogor, masih terasa. Namun, seorang perempuan berkaus tanpa lengan dan celana ketat putih itu tidak terusik dengan kondisi alam tersebut. Dia bergayut manja di lengan kiri seorang laki-laki.

”Itu jablai. Kalau pasangan kekasih, tidak begitu penampilannya,” kata Otoy (43) yang menjadi biong atau perantara kamar sewaan kepada wisatawan yang datang di kawasan Puncak, Bogor. Cukup dengan bermodal reklame di tangan bertuliskan ”ada kamar” dan senter di tangan, Dadang siap melayani siapa saja yang memerlukan kamar.

Sambil menikmati risoles goreng yang masih hangat di warung kecil di halaman parkir salah satu minimarket, lumayan seru menyaksikan banyak pasangan lalu-lalang atau turun- naik dari motor atau mobil.

Setelah membeli makanan dan minuman ringan, pasangan itu pergi lagi entah ke mana. Ada juga yang masuk ke satu gang dekat minimarket itu.

”Di situ ada beberapa rumah yang kamarnya bisa disewa. Murah, hanya Rp 190.000 per kamar. Mandinya pakai air hangat,” kata Otoy berpromosi.

Dia mendadak bangkit setelah menerima panggilan telepon. Dia pergi selama sekitar 30 menit dan kembali ke tempat semula duduk.

”Ada yang perlu bantuan. Kebetulan masih ada satu kamar yang kosong,” katanya tanpa merinci siapa yang dibantu dan jenis bantuan yang diberikan beberapa saat lalu.

Namun, Dadang (27), rekan Otoy, mau bercerita banyak. Pengakuan Dadang, kini makin banyak tukang ojek di Cisarua yang menjadi anjelo alias melayani jasa antar-jemput pekerja seks komersial (PSK) di situ.

Menurut bapak tiga anak itu, anjelo menjamur karena sekarang perempuan atau laki-laki PSK tidak lagi mangkal atau bermukim di satu kawasan khusus PSK. Mereka tinggal membaur di permukiman warga dengan menyewa satu kamar hunian.

Oleh karena itu, pengguna jasa PSK dan PSK perlu bantuan orang ketiga, yakni biong atau anjelo, untuk dapat bertatap muka.

”Sebelum bertemu, kesepakatan transaksi melalui telepon seluler. Kalau semua pihak setuju, anjelo tinggal bawa PSK ke vila, penginapan, atau hotel tempat pengguna PSK menginap. Jadi, PSK tidak main di kamar sewaannya. Hidung belang tidak mendatangi dia di kamar sewaannya. Kalau tidak begitu, warga bisa mengamuk. Kondisi yang begitu saja mulai bikin resah, ada yang pro dan kontra, ” kata Dadang.

Membaur

Dadang menyebut lokasi permukiman warga, termasuk kampung tempatnya berdomisili. Kini di kampungnya banyak PSK yang tinggal berbaur dengan warga setempat.

”Kalau boleh saya meminta, lebih baik ada lokalisasi seperti dulu. Jadi, perempuan baik-baik di kampung saya tidak ada yang kena pelecehan seksual seperti sekarang ini,” ujarnya.

Dadang merujuk masa ketika tempat hiburan belum dibakar massa serta hotel atau penginapan tempat PSK mangkal dan beroperasi tidak dirobohkan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bogor. Menurut dia, sejak peristiwa peristiwa pembakaran dan perobohan lokasi hiburan, kondisi ekonomi sosial warga Cisarua makin payah.

Apalagi sejak Rachmat Yasin menjadi Bupati Bogor dengan program nobat (nongol babat) yang menghancurkan bangunan yang diduga ada praktik prostitusi terselubung.

”Saya senang saja kalau tidak ada pelacuran di Puncak,” ujar Dadang.

Sekarang PSK malah menyebar tinggal di kampung warga. ”Pasti ada warga atau keluarga baik-baik akan terpengaruh gaya hidup PSK yang relatif mudah mendapat uang banyak,” kata Dadang.

Feb 1, 2011

Hujatan Guru kepada Murid


Kompas.com - Pada jam istirahat di Sekolah Bukit Sion Intercon, Kebon Jeruk, Jakarta Barat (13/12/2010), anak saya bernama Richard Homan yang duduk di kelas VI B bermain dengan temannya. Sambil bercanda, ia mengatakan ”mupeng” (muka gepeng), dan kebetulan terdengar oleh seorang guru Matematika bernama D.

Kemudian, yang bersangkutan langsung menarik sambil berkata kepada Richard Homan, ”Siapa yang mengajarkan kata kotor mupeng?” Apakah Richard di rumah diajarkan kata-kata kotor? Apakah mama kamu pelacur dan papa kamu germo?

Saat itu kepala sekolah bernama Ibu Fany mendengar kata- kata pelacur, yang terlontar dari guru dimaksud. Sepulang sekolah, anak saya menangis dan mengadu kepada orangtuanya.

Disayangkan profesi seorang guru yang sampai sekarang dianggap ”pahlawan tanpa tanda jasa” mengatakan seperti itu. Bukan mendidik dengan baik, melainkan secara tidak langsung mengajarkan tidak baik. Ini memang hanya oknum, tetapi dampaknya besar bagi sekolah.

CHARLES HOMAN Ruko Pelangi Blok D, Cengkareng, Jakarta Barat