Jul 15, 2012

Mitsubishi Lepas 3 Outlander, Harga Mulai Rp 289 Juta

Detik.com - Setelah menimang-nimang selama beberapa tahun, Mitsubishi resmi memperkenalkan 3 varian SUV Outlander Sport. Keluarga baru SUV Mitsubishi ini memadukan ketangguhan SUV legendaris Pajero dan kenyamanan sedan premium.

SUV Outlander Sport siap memanjakan konsumen dalam pengendaraan di segala medan, baik perkotaan atau pun medan berat dengan tangguh namun tidak meninggalkan kesan mewah dan stylish.

"Ini merupakan SUV terbaru kami yang menjadi generasi terbaru dari dari Pajero Sport. Produk ini sangat digemari diseluruh dunia, dan kami yakin masyarakat Indonesia juga akan menyenai produk terbaru kami," kata Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Noboru Tsuji saat pelunjuran Outlander Sport di Hotel Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta, Selasa(10/7/2012).

Tiga varian Mitsubishi Outlander Sport yang dilepas di Indonesia, seperti Outlander sport PX-A/T 4X2 dengan transmisi CVT Invecs III Sport Mode, Outlander Sport GLS-A/T 4X2 transmisi CVT Invecs III Sport Mode dan Outlander Sport GLX-M/T 4X2 5 Speed Manual Transmission.

Berapa harganya? Untuk Outlander Sport PX di harga Rp 325 juta, GLS Rp 306 juta dan untuk GLX Rp 289 juta.

Mobil bongsor yang mengambil wajah dari Lancer akan mengusung mesin MIVEC DOHC 4 Silinder dengan kapasitas 1.998 cc.

Mesin MIVEC DOHC 1f Valve 4 Cilinder In-line yang digendong Outlander mampu menyemburkan tenaga maksimal hingga 150 PS di 6.000 rpm.

Tidak berhenti sampai disitu dengan Outlander Sport diklaim juga mampu mencapai torsi maksimal di angka 197 Nm di 4.200 rpm, yang disalurkan melalui penggerak empat roda AWC electronically-controlled 2-Wheel Drive system.

"Ini merupakan komitmen kami dalam pasar Indonesia. Setelah tahun 2005 kni kami memberikan SUV terbaru. Kami yakin ini akan menjadi kendaraan yang bisa memuaskan kebutuhan konsumen di Indonesia, kami juga memberikan lokal konten yang terbaik," katanya.

No comments:

Post a Comment