May 11, 2011

Honda Siap Rombak Tiger?

Detik.com - Setelah sekian lama tidak dipoles, Honda akhirnya berencana untuk merombak total tampilan motor sport andalannya, Tiger. Bukan permak, tapi merombak. Kabarnya tampang baru motor ini akan benar-benar berbeda dan akan dibekali dengan mesin yang juga berbeda.

Honda Tiger sendiri sejak diluncurkan pada 1993 belum mengalami perubahan yang revolusioner. Untuk desain tubuh memang sempat dirombak dua kali yakni saat Honda Tiger Revolution Cruiser lahir di 2006 dan Honda Tiger New Revolution Cruiser lahir di 2008. Meski begitu, mesin yang digendong si macan tetaplah sama.

Namun sebentar lagi motor itu akan total berubah. PT Astra Honda Motor yang memproduksi Tiger siap melepas macan baru yang benar-benar beda dengan yang sekarang ada.

"Saat ini memang sedang dibicarakan. Riset juga sudah berlangsung," ucap sumber detikOto di PT Astra Honda Motor.

Lebih lanjut sang sumber membeberkan kalau Honda Tiger terbaru nanti dipastikan akan memiliki tampilan yang jauh berbeda. Begitu pula dengan mesin yang yang akan digendongnya. "Itu juga baru," tegasnya.

Namun berapakah kira-kira kapasitas mesin baru Honda Tiger kelak? Apakah tetap 200 cc atau malah akan menyamai sang lawan Scorpio yang memiliki kapasitas mesin 225 cc atau bahkan naik tingkat ke 250 cc.

"Itu juga masih diteliti," pungkasnya.

No comments:

Post a Comment