Detik.com - Kampanye recall atau penarikan kembali untuk diperbaiki kini menimpa produsen mobil asal Korea, Hyundai di Amerika Serikat (AS). Hyundai terpaksa harus menarik sedikitnya 140.000 unit Tucson karena mengalami masalah pada airbag.
Dilansir laman Reuters, Senin (19/5/2014) menurut dokumen yang diajukan ke Badan Keselamatan Lalu Lintas Nasional AS atau National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), recall itu berlaku untuk Tucson model tahun 2011-2014.
Pabrikan berlogo huruf H ini harus menarik 137.500 unit Tucson yang beredar di AS dan 3.500 unit di Puerto Rico.
Menurut Hyundai, ada 2 baut pada kantung udara yang belum dikencangkan dengan benar, sehingga berpotensi terlepas. Jika terlepas maka potensi cedera saat terjadi kecelakaan begitu besar.
Beruntungnya, belum ditemukan laporan adanya cedera akibat kasus tersebut. Menurut NHTSA, Hyundai akan segera memberikan informasi ini kepada seluruh pengguna Tucson dan segera memperbaikinya.
Dilansir laman Reuters, Senin (19/5/2014) menurut dokumen yang diajukan ke Badan Keselamatan Lalu Lintas Nasional AS atau National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), recall itu berlaku untuk Tucson model tahun 2011-2014.
Pabrikan berlogo huruf H ini harus menarik 137.500 unit Tucson yang beredar di AS dan 3.500 unit di Puerto Rico.
Menurut Hyundai, ada 2 baut pada kantung udara yang belum dikencangkan dengan benar, sehingga berpotensi terlepas. Jika terlepas maka potensi cedera saat terjadi kecelakaan begitu besar.
Beruntungnya, belum ditemukan laporan adanya cedera akibat kasus tersebut. Menurut NHTSA, Hyundai akan segera memberikan informasi ini kepada seluruh pengguna Tucson dan segera memperbaikinya.
No comments:
Post a Comment