Kompas.com - Mobil multi purpose vehicle (MVP) Honda Mobilio segera menjadi armada baru taksi Blue Bird. Head of Public Relation Blue Bird Group Teguh Wijayanto pun mengatakan bahwa tarif taksi baru ini akan sama dengan tarif taksi reguler Blue Bird.
"Tarifnya tetap sama kok seperti tarif reguler kita," ujar Teguh ketika dihubungi, Sabtu (1/8/2015).
Teguh menjelaskan Blue Bird Group memiliki bermacam-macam jenis layanan taksi yang dapat dipesan oleh pelanggan. Seperti Silver Bird dan Blue Bird reguler. Taksi Honda Mobilio ini pun akan masuk kategori taksi reguler yang memiliki tarif reguler pula.
Sebelumnya, perusahaan Blue Bird Group akan segera meluncurkan mobil MVP yaitu Honda Mobilio sebagai armadanya. Peluncurannya kemungkinan akan berlangsung pertengahan bulan depan.
Teguh belum mengungkapkan berapa banyak mobil Mobilio yang akan diluncurkan nantinya. Sampai saat ini, kata Teguh, mobil Mobilio itu sedang dalam pengujian terlebih dahulu.
"Tarifnya tetap sama kok seperti tarif reguler kita," ujar Teguh ketika dihubungi, Sabtu (1/8/2015).
Teguh menjelaskan Blue Bird Group memiliki bermacam-macam jenis layanan taksi yang dapat dipesan oleh pelanggan. Seperti Silver Bird dan Blue Bird reguler. Taksi Honda Mobilio ini pun akan masuk kategori taksi reguler yang memiliki tarif reguler pula.
Sebelumnya, perusahaan Blue Bird Group akan segera meluncurkan mobil MVP yaitu Honda Mobilio sebagai armadanya. Peluncurannya kemungkinan akan berlangsung pertengahan bulan depan.
Teguh belum mengungkapkan berapa banyak mobil Mobilio yang akan diluncurkan nantinya. Sampai saat ini, kata Teguh, mobil Mobilio itu sedang dalam pengujian terlebih dahulu.
No comments:
Post a Comment