Nov 12, 2013

Mobil Murah Suzuki Resmi Diluncurkan, Harga Mulai Rp 77 Juta

Detik.com - Setelah melalui prosesi yang panjang, akhirnya Suzuki resmi meluncurkan Karimun Wagon R. Mobil murahnya Suzuki yang berada di kandidat Kendaraan Bermotor Roda Empat Hemat Energi & Harga Terjangkau (KBH2) ini dijual mulai dari Rp 77 juta hingga Rp 99,9 juta.

Lebih tepatnya, harga Rp 77 juta itu untuk Karimum Wagon R tipe GA, harga Rp 89,9 juta untuk tipe GL dan harga Rp 99,9 juta untuk tipe GX. Harga tersebut merupakan on the road untuk wilayah Jabodetabek dan sekitarnya.

Karimun Wagon R itu sendiri resmi diluncurkan oleh PT Suzuki Indomobil Slaes (SIS) kemarin (10/11/2013) secara nasional yang disiarkan langsung oleh Trans TV.

Hadirnya Karimun Wagon R ini dimaksudkan untuk menyelaraskan antara kebutuhan transportasi yang multiguna, gaya hidup dengan kepedulian lingkungan hidup, serta untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan perjalanan masyarakat modern Indonesia pada saat melakukan aktifitas sehar-hari.

Suzuki mengklaim kalau mobil murahnya ini merupakan kendaraan yang unggul di kelasnya dan ditunjang dengan perawatannya yang mudah dan terjangkau.

Untuk diketahui, Karimun Wagon R ini menggendong mesin generasi terbaru K10B, DOHC yang ringan dan bertenaga, Multi Point Injection serta Penggerak Roda Depan (FWD).

Dengan menggunakan mesin berkapasitas 1,000 cc, 12 valve dengan 3 silinder bertenaga 68 PS dan torsi 90 Nm yang akan disalurkan melalui transmisi 5-speed.

No comments:

Post a Comment